Sat Samapta Polres Lampung Timur Tingkatkan Patroli Blue Light, Cegah Gangguan Kamtibmas dan C3

17/04/2025 10:51:29 WIB 11

LAMPUNG TIMUR – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Lampung Timur terus meningkatkan kegiatan patroli malam hari atau yang dikenal dengan sebutan Patroli Blue Light. Patroli ini menyasar lokasi-lokasi rawan terjadinya gangguan keamanan, khususnya kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).

Kegiatan patroli dilaksanakan secara rutin setiap malam oleh personel Sat Samapta menggunakan kendaraan dinas yang dilengkapi lampu rotator berwarna biru. Lampu biru ini dihidupkan selama patroli berlangsung, sebagai bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat dan memberikan efek preventif terhadap pelaku kejahatan.

Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya melalui Kasat Samapta Polres Lampung Timur AKP Suyatmo, menjelaskan bahwa patroli Blue Light merupakan salah satu upaya preventif untuk mencegah tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang masih beraktivitas di malam hari.

"Patroli ini kami lakukan di titik-titik yang dianggap rawan, seperti jalur-jalur sepi, pemukiman penduduk, perkantoran, serta pertokoan dan pusat keramaian. Kehadiran polisi diharapkan dapat menekan niat dan kesempatan pelaku kejahatan," ujarnya

Selain berpatroli, petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat yang dijumpai agar selalu waspada dan turut serta menjaga keamanan lingkungan sekitar. Masyarakat juga diimbau untuk segera melapor jika melihat adanya aktivitas mencurigakan.

Dengan intensitas patroli yang terus ditingkatkan, Sat Samapta Polres Lampung Timur berharap dapat menciptakan situasi yang aman dan terkendali.

Share this post