Satuan Polairud Terus Mencari Nelayan Yang Tenggelam di Laut Lampung Timur

10/06/2022 18:58:00 WIB 108

Tribratanews.lampung.polri.go.id ; Direktorat Polairud Polda Lampung dalam hal ini Satuan Polairud Polres Lampung Timur akan melanjutkan pencarian nelayan yang jatuh dan tenggelam di laut Lampung Timur.pada Jumat (3/6/2022).

Menurut Kasat Polairud Polres Lampung Timur AKP Mawardi mewakili Kapolres Lampung Timur AKBP Zaki Alkazar Nasution menuampaikan bahwa dalam proses pencarian teraebut Polisi akan dibantu serta melinatkan Badan SAR Nasional (Basarnas) Provinsi Lampung.

"Besok kita turunkan enam personel dibantu Basarnas Provinsi Lampung dengan kapal patroli kita," kata Kasat Polairud Polres Lampung Timur

AKP Mawardi juga menjelaskan Polairud Polda Lampung dibantu nelayan telah melakukan upaya pencarian pascaperistiwa terjadi. Namun sampai Kamis petang, korban belum ditemukan.

Korban yang ber Identitas korban bernama Riyanto atau Sukro (18) adalah warga Dusun Il Gading Jaya Desa Muara Gading Mas, Kecamatan Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur.

AKP Mawardi, menjelaskan kejadian tersebut terjadi pada Kamis (2/6/22) sekitar pukul 14.30 WIB.
Dengan kronologi Perahu atau kapal nelayan yang ditumpangi korban dan tiga rekannya menuju pulang. Namun di tengah perjalanan perahu  mengalami mati mesin.

"Arah perjalanan pulang dari Pulau Gambas  sampai di titik koordinat mengalami mati mesin kemudian korban menurunkan jangkar, namun naas korban terlilit tali jangkar yang menyebabkan korban tercebur ke laut," jelas AKP Mawardi

Share this post